42 North @Pexels
Istilah stem gitar pastinya sudah tidak asing lagi ya untuk Anda yang senang memainkan alat musik seperti gitar ini contohnya. Istilah stem gitar ini sebenarnya merupakan suatu cara untuk memastikan nada yang dihasilkan oleh gitar tersebut terdengar suara yang nyaring dan juga pas tentunya.
Dulu memang stem gitar hanya bisa dilakukan secara manual. Tapi semakin berkembangnya zaman, sekarang ada begitu banyak aplikasi stem gitar khususnya untuk pengguna Android. Untuk Anda yang sedang mencari aplikasi stem gitar, disini ada beberapa aplikasi yang bisa Anda coba, diantaranya sebagai berikut:
BOSS Tuner
Aplikasi stem gitar ini memang serbaguna dan mendukung berbagai instrumen dasar. Aplikasi BOSS Tuner dapat diunduh gratis jadi Anda tidak perlu membelinya dan sudah cukup banyak penggunanya di seluruh dunia. Dengan interface yang intuitif dan sederhana sehingga Anda bisa menggunakannya dengan mudah. Dengan menggunakan mic di perangkat smartphone Android, Anda dapat menyetel bass, gitar, instrumen cello, biola dan lain sebagainya.
Fitur yang disediakan antara lain menyediakan penyetelan chromatic hands-free untuk berbagai instrumen. Terdapat fungsi pitch reference, bisa membesarkan layar dan mendukung tampilan horizontal dan lain sebagainya. [Download di sini]
Chromatic Guitar Tuner
Chromatic Guitar Tuner merupakan aplikasi yang memiliki interface sederhana sehingga bisa dengan mudah digunakan oleh siapa saja, termasuk seseorang yang baru saja mulai belajar bermain gitar. Aplikasi ini bisa digunakan dengan sangat baik. Tidak hanya gitar, Chromatic Guitar Tuner dapat juga digunakan pada instrumen musik lainnya contohnya banjo, biola, bass dan juga ukulele.
Sedangkan untuk tuning tambahan, Chromatic Guitar Tuner menyediakan garpu tala. Sudah banyak pengguna Android yang menggunakan aplikasi ini. Dan bahkan sudah ada jutaan orang yang mengunduh Chromatic Guitar Tuner.
Beberapa mode yang disediakan untuk menyetel instrumen antara lain mode otomatis, mode tuner chromatic, pitchfork (tuning fork), tuning preset, gitar alternatif dan tala alternatif. Nyatanya Chromatic Guitar Tuner juga digunakan oleh guru musik di seluruh dunia lho! [Download di sini]
Cifra Club Tuner
Jika Anda bertanya manakah aplikasi stem gitar yang paling sederhana, maka jawabannya adalah Cifra Club Tuner. Meskipun aplikasi ini gratis, tapi jangan meremehkan fitur yang ada di dalamnya. Memiliki rating yang hampir sempurna di Play Store, sehingga sudah banyak pengguna yang merasa puas karena aplikasi ini bisa sangat diandalkan.
Sama seperti aplikasi stem gitar lainnya, Cifra Club Tuner bisa Anda gunakan untuk beberapa alat musik lho diantaranya banjo, bass dan juga ukulele. Seperti aplikasi sebelumnya Cifra Club Tuner sudah diunduh oleh jutaan orang.
Sedangkan untuk menyetel gitar, Anda hanya perlu memainkan string (mengencangkan atau melonggarkannya). Jika Anda merasa terganggu dengan adanya iklan, sebaiknya registrasi terlebih dahulu ya agar iklan tidak muncul lagi. [Download di sini]
Fender Guitar Tuner
Untuk Anda yang baru belajar gitar, maka aplikasi ini sangat cocok untuk diunduh. Selain gitar, Anda juga bisa belajar bermain bass dan juga ukulele. Tapi jika ingin mendapatkan fitur yang lengkap, Anda perlu membayarnya. Ada paket latihan lengkap seperti chords, skala, ketukan bawaan dan lainnya.
Selain itu, aplikasi ini menawarkan setidaknya 22 tuning yang berbeda, mode tune otomatis dan tuner terpisah untuk gitar akustik dan juga gitar listrik. Sedangkan untuk penyetelan bebas juga tersedia mode chromatic. Aplikasi ini gratis, tanpa ada iklan yang mengganggu saat Anda menggunakannya. [Download di sini]
gStrings
Aplikasi ini memang sudah lama ada. gStrings menyediakan dial-style tuner dan pastinya beberapa pilihan yaitu tema dan sensivitas mikrofon. Sama seperti aplikasi-aplikasi sebelumnya yang kita bahas, gStrings dapat menyetel berbagai alat musik baik yang dimainkan dengan cara digesek ataupun dipetik.
Tapi ada fitur yang sangat unik dari aplikasi ini karena belum tentu ada di aplikasi lainnya, yaitu bisa menyetel alat musik piano. Latihan dengan nada panjang? Bukan masalah untuk gStrings. Kabar baiknya aplikasi ini gratis lho dan di perangkat Android sudah terpasang setidaknya 50 juta kali!
Fitur lain yang disediakan oleh gStrings meliputi beberapa instrumen built-in dan tuning. Dukungan untuk tuning custom yang bisa ditentukan oleh pengguna, tuning orkestra, pitch pipe dan masih banyak lagi. [Download di sini]
GuitarTuna
Karena memiliki beragam fitur di dalamnya, tidak heran kalau GuitarTuna menjadi salah satu aplikasi stem gitar yang paling populer dan diminati banyak orang. Dilengkapi dengan tala built-in metronom sehingga terlihat lebih menarik dan professional. Untuk pengguna baru juga pasti bisa dengan mudah menggunakan aplikasi ini karena interface yang sederhana.
Meskipun Anda masih pemula dalam memainkan gitar, jangan panik karena Anda akan dibimbing dengan baik jika menggunakan aplikasi GuitarTuna. Bukan hanya pemula, untuk yang sudah jago memainkan gitar GuitarTuna bisa sangat berguna untuk mengasah keterampilan para penggunanya.
Ada berbagai keunggulan yang ada di aplikasi ini, antara lain interface sederhana, bisa digunakan untuk gitar listrik atau akustik, bisa digunakan untuk pemula atau yang sudah mahir. Meskipun Anda berlatih di tempat yang bising, aplikasi ini memiliki teknologi yang bisa membatalkan bising. [Download di sini]
Pitched Tuner
Aplikasi yang stylish dan efektif ini bisa menampilkan dua mode yaitu tuner instrumen dan tuner chromatic. Instrumen juga bisa Anda sesuaikan tergantung dengan keinginan. Untuk bisa menggunakan fitur lengkapnya, sebaiknya upgrade ke versi pro. Harga yang perlu Anda bayar untuk versi pro juga tidak mahal. [Download di sini]
Pro Guitar Tuner
Aplikasi ini dikembangkan oleh Tuner Guitar Online yang sudah terkenal, sehingga aplikasi ini bisa digunakan untuk pengguna Android. Interfacenya memang sangat mirip dengan proguitartuner.com. Aplikasi ini dapat mendengarkan dan juga menganalisis suara secara real time yang berasal dari mikrofon, headset, klip gitar internal atau mikrofon eksternal lainnya. [Download di sini]
Smart Chords and Tools
Rekomendasi aplikasi yang selanjutnya adalah Smart Chords and Tools. Aplikasi ini memang memiliki fitur yang beragam sehingga sangat memanjakan pengguna. Selain mendukung berbagai instrumen alat musik yang dipetik, Smart Chords and Tools menyediakan lebih dari 200 chords, 200 predefined tunings dan berbagai macam pengaturan yang telah disesuaikan oleh para ahli. [Download di sini]
Pano Tuner
Saat pertama kali melihat interface dari aplikasi ini, pasti Anda setuju akan kesederhanaan dan kemudahan jika menggunakannya. Berbagai fitur juga tersedia agar Anda bisa mendapatkan tuning yang tepat. Selain itu Anda juga dapat mengatur mikrofon, dukungan untuk tuning non-standard dan juga penyesuaian frekuensi konser. Aplikasi ini bisa Anda dapatkan secara gratis!
Nah, dengan hadirnya berbagai aplikasi diatas, tentunya stem gitar bisa dengan mudah Anda lakukan bukan? Kira-kira dari beberapa aplikasi tersebut, manakah yang ingin Anda coba? [Download di sini]