11 Aplikasi Belajar Bahasa Korea di Android

James Lucian @ Pexels

Banyaknya artis Korea yang sukses di industri Hollywood membuat banyak orang penasaran dengan budaya negeri ginseng satu ini. Tidak heran jika banyak wisatawan yang datang langsung ke Korea untuk belajar budayanya.

Sebelum berangkat ke Korea alangkah baiknya untuk belajar bahasanya lebih dulu supaya Anda bisa beradaptasi dengan mudah. Selain belajar Bahasa Korea dari buku, saat ini sudah banyak aplikasi yang memudahkan Anda untuk belajar Bahasa Korea – bahkan diantaranya bisa diunduh secara gratis.

Nah berikut adalah beberapa aplikasi Android yang memudahkan Anda untuk belajar Bahasa Korea di mana dan kapan saja:

Dongsa

Dalam Bahasa Korea, “Dongsa” artinya adalah kosakata dan hal inilah yang menjadi fokus dari Dongsa. Melalui Dongsa, Anda bisa belajar berbagai kosakata Korea tunggal-jamak, beraturan-tidak beraturan, dan masih banyak lagi.

Selain mengajarkan berbagai jenis kosakata, Dongsa juga memiliki fitur tes yang memudahkan Anda untuk mengingat kosakata. Bukan hanya bisa digunakan di Android, Dongsa juga sudah bisa diakses secara gratis melalui perangkat Apple lho! [Download di sini]

Simply Learn Korean

Seperti namanya, tujuan utama dari aplikasi ini adalah untuk mengajak Anda belajar Bahasa Korea secara mudah. Simply Learn Korean menyediakan lebih dari 900 kalimat dan kosakata Korea dalam bentuk kuis, test, video, ataupun animasi yang bisa Anda akses kapan saja sesuai kebutuhan.

Keunggulan lainnya yang ditawarkan oleh aplikasi ini adalah harga langganannya yang cukup terjangkau, yaitu hanya sekitar Rp.100 ribu saja tiap bulannya. Kapan lagi sih belajar Bahasa Korea di rumah dengan harga yang ramah di kantong? [Download di sini]

Naver Papago

Cara kerja Naver Papago mirip dengan Google Translate, di mana Anda bisa menggunakannya setiap waktu baik secara offline maupun online. Selain mengajarkan Bahasa Korea, aplikasi ini juga mampu menerjemahkan berbagai produk yang dikemas dalam Bahasa Korea hanya dalam hitungan detik lho!

Menariknya lagi, Naver Papago tidak hanya bisa menerjemahkan Bahasa Korea namun juga 13 bahasa lainnya yang banyak digunakan masyarakat dunia. Selain isa diakses melalui aplikasi, Anda bisa mengakses Naver Papago melalui websitenya kapan saja secara gratis! [Download di sini]

Learn Korean by Bravo Language

Bukan hanya mengajarkan kosakata Korea, aplikasi satu ini langsung mencontohkan berbagai kalimat yang digunakan dalam percakapan sehari-hari lho! Adanya rekaman suara tiap selesai belajar kosakata pun akan membuat Anda semakin fasih dalam percakapan dengan membandingkan suara sendiri dan native speakers.

Selain menyediakan berbagai konten gratis, aplikasi ini juga menawarkan konten berbayar yang membuat Anda lebih paham tentang budaya Korea lho.Selain kontennya yang bisa diakses melalui aplikasi, Learn Korean juga sering membagikan kontennya melalui Facebook dan Twitter yang berarti Anda bisa belajar sekaligus bermain sosial media.

TOPIK One

Bukan hanya cocok untuk pemula, TOPIK One menyediakan berbagai tingkatan dalam mengajarkan Bahasa Korea dan bisa Anda pilih sesuai kemampuan. Pemahaman Bahasa Korea Anda pun bisa meningkat cepat apabila sering mengikuti tes yang tersedia dalam 15 set.

Aplikasi ini sudah diandalkan oleh jutaan orang di dunia karena materi pembelajarannya yang berfokus pada grammar, menulis, mendengarkan, serta membaca berbagai cerita pendek Korea. Perlu diingat jika Anda harus membayar untuk bisa mengikuti tes yang diadakan dalam kurun waktu tertentu. [Download di sini]

Learn Korean Grammar

Aplikasi yang baru bisa diakses oleh pengguna Android ini lebih fokus pada penggunaan grammar. Tidak heran jika aplikasi ini lebih banyak digunakan oleh para pelajar yang memang ingin menuliskan paper dalam Bahasa Korea.

Setiap kalimat pun sudah dilengkapi dengan penjelasan sehingga Anda bisa lebih paham dan kecil kemungkinannya untuk membuat kesalahan pada penulisan Korea kelak. Anda juga bisa memilih sendiri program belajar yang diinginkan, baik dari segi kesulitan ataupun durasi belajar tiap minggunya. [Download di sini]

Korlink – Talk to Me in Korean

Bagi Anda yang sudah sedikit banyak paham Bahasa Korea, maka aplikasi ini adalah jawaban yang tepat. Berbeda dengan aplikasi lainnya, TTMIK menghadirkan berbagai podcast ataupun PDF yang akan lebih mudah dipahami oleh orang yang sudah mulai bisa berbahasa Korea.

Meskipun bukan untuk pemula, Anda juga masih bisa mengakses berbagai materi berupa grammar serta video YouTube yang mudah dipahami. Ada juga video antar tutor yang berdialog bahasa Korea yang seru untuk dinikmati di waktu senggang. [Download di sini]

LingoDeer

LingoDeer adalah aplikasi bahasa yang menawarkan pembelajaran dengan metode yang inovatif, baik melalui kuis ataupun video interaktif yang diperagakan langsung oleh orang Korea. Aplikasi ini juga memberikan penghargaan tiap Anda berhasil menyelesaikan beberapa sesi yang akan terus memotivasi untuk terus belajar.

Keunggulan lainnya yang ditawarkan LingoDeer adalah banyaknya kosakata Korea yang bisa Anda pelajari dalam sekali waktu. Selain belajar tentang grammar, Anda juga bisa belajar lebih banyak tentang budaya Korea yang masih jarang dikenal masyarakat!

Menariknya lagi, LingoDeer juga sudah bisa diakses melalui perangkat Apple serta websitenya langsung lho! [Download di sini]

Rosetta Stone

Rosetta Stone adalah salah satu aplikasi edukasi yang paling banyak diunduh di dunia karena menyediakan 24 bahasa sekaligus untuk dipelajari, termasuk Bahasa Korea. Melalui aplikasi inilah Anda bisa belajar pelafalan kosakata Korea sampai fasih.

Untuk bisa mengakses semua fitur Rosetta Stone, Anda perlu membayar sekitar Rp.1,5 juta tiap tahunnya. Apabila Anda ingin menjadi anggota seumur hidup, maka opsi untuk membayar sekali sebesar Rp.3 juta bisa jadi pilihan yang tepat. [Download di sini]

TenguGo Hangul

Masih kesulitan melafalkan kosakata Korea? Anda harus coba TenguGo Hangul nih! Fokus dari aplikasi ini memang untuk pemula, mulai dari pelafalan kosakata sampai mengenalkan kosakata Korea dasar.

Meskipun kontennya masih sedikit, TenguGo Hangul punya animasi serta video lucu yang akan membuat Anda lupa waktu ketika belajar Bahasa Korea lho! Alih-alih seram, animasi monster TenguGo Hangul justru membuat Anda gemas dan ingin segera fasih Bahasa Korea.

Selain itu, Anda juga bisa berlatih menulis huruf Korea atau yang biasa dikenal dengan Hangul. Aplikasi ini juga bisa diunduh secara gratis oleh pengguna Apple lho! [Download di sini]

Mango Languages

Identik dengan buah mangga, aplikasi satu ini bukan hanya mengajarkan grammar namun juga ribuan kosakata Korea yang sering ataupun jarang digunakan. Mango Languages juga akan memberitahu jika pelafalan Anda masih salah.

Selain itu, Mango Languages juga memberikan kuis dengan waktu terbatas yang akan membantu Anda untuk mengingat berbagai kosakata Korea yang sudah dipelajari sebelumnya. Anda juga bisa belajar Bahasa Korea secara offline dengan membayar secara bulanan.

Kualitas Mango Languages pun sudah tidak perlu diragukan lagi karena biasa digunakan pada sekolah dan perpustakaan umum. Selain Bahasa Korea, Mango Languages juga menyediakan 70 bahasa lain yang menarik untuk dipelajari lho! [Download di sini]

Menarik kan aplikasi yang disebutkan barusan? Belajar Bahasa Korea memang akan membutuhkan banyak waktu, namun hal ini akan lebih mudah jika Anda rutin mempelajarinya setiap hari.

Yuk mulai belajar Bahasa Korea untuk memudahkan komunikasi dengan orang lain!