Kiat-Kiat Memahami Informasi Sebuah Bacaan dengan Cepat

Membaca merupakan salah satu kegiatan dan proses dimana kita melihat tulisan dan memahami isi teks dari bacaan tersebut, baik ketika kita membaca dengan bersuara atau membaca dalam hati. Membaca juga merupakan pengungkapan akan sebuah imajinasi dari sang penulis yang dituangkan ke dalam tulisan untuk para pembacanya.

Sebagai hobi atau kegemaran, membaca merupakan salah satu hobi yang populer dan banyak digeluti oleh orang-orang dari seluruh dunia. Bahkan, semenjak pandemi dan orang-orang harus melakukan karantina di rumah, membaca menjadi salah satu hobi yang semakin populer dan mengalami peningkatan.

Ada banyak manfaat yang bisa kita dapatkan melalui membaca. Manfaat-manfaat yang bisa kita dapatkan dengan membaca aneka bahan bacaan antara lain:

  • Membaca dapat membantu kita rehat sejenak dari kesibukan dan menyegarkan pikiran.
  • Dengan membaca, kita bisa mendapatkan pengalaman yang menyenangkan lewat tulisan dan pengetahuan tentang hal-hal yang mungkin sebelumnya belum pernah kita dengar dan ketahui.
  • Membaca dapat menstimulasi otak dan membantu kita mengembangkan kreativitas serta imajinasi kita.
  • Membaca adalah salah satu hiburan serta hobi yang termasuk mudah untuk diakses. Apabila tidak dapat membeli buku fisik, kita bisa membaca buku melalui internet atau dengan pergi ke perpustakaan.
  • Membaca membantu kita mengasah kemampuan otak dan membantu kita meningkatkan kemampuan menulis serta menambah kosa kata baru.
  • Kita bisa menemukan kutipan-kutipan yang menjadi favorit ketika kita membaca.
  • Semakin banyak kita membaca bahan-bahan bacaan, semakin banyak yang kita ketahui. Membaca juga membantu kita meningkatkan pemahaman terhadap hal-hal yang baru pertama kali kita ketahui.

Tips-Tips Memahami Informasi dari Sebuah Bacaan dengan Cepat dan Tepat

Gambar oleh Thought Catalog di Unsplash

Telah disebutkan di atas bahwa salah satu manfaat membaca adalah membantu kita meningkatkan pemahaman terhadap apa-apa saja yang baru kita ketahui untuk pertama kalinya.

Tapi, bagaimana caranya agar kita bisa dengan cepat memahami dan menyerap informasi dari sebuah bahan bacaan dengan cepat serta tepat?

Melalui artikel ini, Xamux akan membagikan beberapa tips yang bisa diterapkan agar kita bisa mendapatkan dan memahami informasi dari bacaan kita dengan cepat. Tips-tips yang akan dijabarkan di bawah ini dapat kita lakukan ketika mengikuti pembelajaran di kelas atau di mana saja.

  1. Buat Diri Kita Familiar dengan Judul Bacaan yang Akan Dibaca

Tips pertama untuk memahami informasi bacaan dengan cepat adalah membiasakan diri atau buatlah diri kita familiar dengan judul dari bacaan yang akan kita baca.

Dengan membaca dan membiasakan diri dengan judul dari apa yang akan kita baca, kita akan bisa mendapatkan gambaran mengenai apa yang akan dibahas dalam bacaan kita.

  1. Menggunakan Teknik Membaca Skimming untuk Menemukan Informasi

Tips kedua yang dapat diterapkan ketika kita ingin menemukan informasi dengan cepat dalam sebuah bacaan adalah dengan mengaplikasikan teknik membaca skimming.

Teknik membaca skimming adalah salah satu teknik dalam membaca  cepat yang digunakan apabila kita ingin mengetahui isi dan gambaran umum dari suatu bacaan secara keseluruhan dalam waktu yang relatif cepat.

Mengaplikasikan teknik membaca skimming untuk menemukan informasi bertujuan untuk:

  • Mendapatkan kesan secara umum terhadap suatu bahan bacaan yang akan kita baca.
  • Menemukan dan mendapatkan informasi dalam bacaan yang kita perlukan.

Teknik membaca skimming dapat membantu kita melatih kecermatan serta keaktifan dalam menemukan informasi bacaan yang kita butuhkan dengan cepat

  1. Mengaplikasikan Mode Berpikir HOTS untuk Menemukan Informasi Bacaan dengan Cepat dan Tepat

Tips ketiga agar kita bisa memperoleh informasi dari suatu bacaan dengan cepat dan juga tepat adalah dengan mengaplikasikan mode berpikir HOTS.

“Apa, sih, mode berpikir HOTS itu?”

Kalau teman-teman belum pernah mendengarnya, mode berpikir HOTS merupakan salah satu metode membaca yang tidak hanya berguna untuk mendapatkan informasi dengan cepat, namun juga agar kita mampu memahami serta mengingat detil dari sebuah bacaan.

Kata HOTS dalam mode berpikir ini sendiri adalah kepanjangan dari “Higher Order Thinking Skill” atau yang dapat diterjemahkan sebagai “kemampuan berpikir di tingkat yang lebih tinggi” dalam bahasa Indonesia.

Melalui pengaplikasian mode berpikir HOTS ketika membaca, kita tidak hanya akan mampu menemukan informasi bacaan dengan cepat, tetapi logika kita juga akan terasah dan membuat kita mampu memahami detil-detil dari bacaan yang kita baca.

  1. Menggunakan Teknik Membaca Scanning untuk Memperoleh Informasi Secara Cepat dari Suatu Bacaan

Tips keempat yang bisa kita aplikasikan apabila kita ingin mendapatkan informasi dari suatu bacaan dengan lebih cepat adalah dengan memanfaatkan dan menggunakan metode membaca scanning.

Kata “scanning” ketika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia memiliki arti “sekilas atau sepintas”. Ketika kita akan menggunakan teknik scanning, kita terlebih dahulu sudah harus mengetahui secara spesifik bahan bacaan apa yang hendak kita cari informasinya.

Ketika kita akan mengaplikasikan teknik membaca scanning, ada langkah-langkah yang akan sangat baik untuk kita ikuti. Langkah-langkah pengaplikasian teknik scanning adalah:

  • Kita perlu memperhatikan penggunaan urutan-urutan seperti “langkah”, “huruf” dan “angka” di dalam bacaan.
  • Kita perlu memerhatikan kata-kata seperti “berikutnya”, “seterusnya”, dan “selanjutnya” dalam bacaan yang kita baca.
  • Kita perlu mencari kata-kata yang dicetak miring, tebal, atau yang bentuk tulisannya berbeda dari yang lainnya dalam bacaan.
  • Kita juga perlu memerhatikan batas yang ada di batas paragraf. Ini karena pada umumnya penulis menempatkan kata kunci di batas-batas paragraf.
  1. Menerapkan Pengulangan dan Pemeriksaan Kembali Terhadap Informasi Bacaan yang Kita Dapatkan

Tips kelima agar kita bisa mendapatkan serta memahami informasi dari bacaan dengan cepat adalah membiasakan diri untuk menerapkan pengulangan dan pemeriksaan kembali terhadap informasi dalam bacaan yang sudah kita dapatkan.

Hal ini dilakukan dengan tujuan agar kita bisa mengingat dan memahami dengan benar dan secara mendetil akan bacaan apa yang kita baca serta informasi-informasi seperti apa yang bisa kita dapatkan dalam waktu yang relatif singkat.

 

Itulah, teman-teman, 5 tips yang bisa diterapkan ketika teman-teman ingin menemukan dan memahami informasi dari suatu bacaan dalam waktu yang relatif singkat.