Kita pasti pernah merasakan rasa marah dan bahkan kemarahan itu sudah siap meledak, apalagi suatu kemarahan yang sudah terlampau lama dipendam. Ada pula saatnya ketika kita sudah tak bisa menahan rasa marah dan berakhir dengan menghardik seseorang.
Menghardik menurut KBBI memiliki arti “mengata-ngatai, membentak, atau memarahi (seseorang) dengan perkataan dan suara yang keras”. Ketika menghardik seseorang, kata-kata yang dikeluarkan biasanya bernada tajam, kasar, dan sangat tidak enak didengar.
Banyak kalimat dalam Bahasa Indonesia yang bisa kita gunakan ketika menghardik seseorang. Lalu kemudian, adakah kata dan kalimat dalam Bahasa Inggris yang bisa kita gunakan untuk menghardik?
Ragam Contoh Kalimat untuk Menghardik (Sentence Examples for Scolding) dalam Bahasa Inggris
Ada kalimat-kalimat tertentu dalam Bahasa Inggris yang bisa digunakan untuk menghardik seseorang, yang telah dihadirkan dalam daftar di bawah ini.
- Damn you, Toby! I told you I do not have any feelings for you and do not bother me anymore!
(Sialan kau, Toby! Sudah kubilang bahwa aku tidak memiliki rasa apapun terhadapmu dan jangan lagi kau ganggu aku!)
- Why did not you wake me up when my cellphone rang? It is your fault that I did not answer the phone call from Colin, Emily, damn it!
(Mengapa kau tidak membangunkanku ketika ponselku berdering? Ini salahmu aku tidak menjawab panggilan telepon dari Colin, Emily, sialan!)
- You still dare to ask me if I can forgive you after you abandoned me and our daughter for 15 years? I will never forgive you even if the hell freezes over!
(Kau masih berani bertanya padaku apakah aku bisa memaafkanmu setelah kau menelantarkanku dan putri kita selama 15 tahun? Aku takkan pernah memaafkanmu walaupun neraka membeku sekalipun!)
- Oh, just go to hell, Andy! I do not need you anymore to be by my side. I can take care of Sally with my own two hands!
(Oh, pergilah saja ke neraka, Andy! Aku tak lagi membutuhkanmu ada di sisiku. Aku bisa merawat Sally dengan kedua tanganku sendiri!)
- Do not come near me! I am so pissed off with you and do not make me hit you!
(Jangan mendekat! Aku sangat marah padamu dan jangan sampai hal itu membuatku memukulmu!)
- Gosh, Ruth! Stop making your baby brother cry or I will scold you after!
(Astaga, Ruth! Berhenti membuat adikmu menangis atau aku akan memarahimu nanti!)
- I am a bloody mess because of you, Jonathan! Get out of my life and never show yourself up in front of me again!
(Aku menjadi berantakan begini karena kau, Jonathan! Pergilah dari hidupku dan jangan pernah muncul lagi di hadapanku!)
- God, can you not be annoying like this? Your behavior disturbs me!
(Ya Tuhan, bisakah kau tidak berperilaku menyebalkan begini? Kelakuanmu ini sangat menggangguku!)
- For God’s sake, Priya, I told you to not disturb me while I type my script! Look at what you have done!
(Demi Tuhan, Priya, aku telah mengatakan padamu untuk tak menggangguku saat aku mengetik naskahku! Lihat apa yang sudah kau lakukan!)
- Enough, Martin, enough! I do not want to hear any more explanation from that mouth of yours!
(Cukup, Martin, cukup! Aku tak mau lagi mendengar penjelasan apapun dari mulutmu itu!)
- Donald, just shut up! Whatever reason you give will not change my decision!
(Donald, diam sajalah! Apapun alasan yang kau berikan tidak akan mengubah keputusanku!)
- You are saying you accidentally lost my grandmother’s precious locket? Are you kidding, Tian? Find that locket immediately!
(Kau bilang kau tidak sengaja menghilangkan kalung berharga milik nenekku? Kau bercanda, ya, Tian? Temukan kalung itu segera!)
- You have ruined my life and you do not regret it at all. You are a very, very disgusting human!
(Kau telah menghancurkan hidupku dan kau tidak menyesalinya sama sekali. Kau itu manusia yang sangat, sangat menjijikkan!)
- Get away from me and do not you dare touching me! Keep your dirty hands away from me and my son!
(Menjauh dariku dan jangan berani kau sentuh aku! Jauhkan tanganmu yang kotor itu dariku dan putraku!)
- You have got to be kidding me, Herbert! How could you mortgage our house certificate to Mr. Hall?!
(Kau pasti bercanda denganku, Herbert! Bagaimana mungkin kau bisa menggadaikan sertifikat rumah kita kepada Tn. Hall?!)
- I am so fed up with all of your rude treatment to me! I want a divorce, Bima, and you will grant it!
(Aku sudah sangat muak dengan semua perlakuan kasarmu kepadaku! Aku ingin bercerai, Bima, dan kau akan mengabulkannya!)
- I am sick of you and all your slaps and punches! Just let me go out of your life, Greg!
(Aku sudah tidak tahan denganmu dan semua tamparan dan pukulanmu! Biarkan saja aku pergi dari hidupmu, Greg!)
- This is the last straw and if you still dare to attack me, I will call the police so they can arrest you!
(Ini adalah peringatan terakhir dan bila kau masih berani menyerangku, aku akan menelepon polisi supaya mereka bisa menangkapmu!)
- You deserve it, Elliot! You deserve to rot in prison because you have hurt my mother!
(Kau pantas mendapatkannya, Elliot! Kau pantas membusuk di penjara karena kau sudah melukai ibuku!)
- You shameless woman! You have stolen my husband away from me, now you want to destroy me, too? Over my dead body, Bernadeth!
(Dasar kau wanita tidak tahu malu! Kau telah merebut suamiku dariku, sekarang kau juga ingin menghancurkanku? Langkahi dulu mayatku, Bernadeth!)
Terakhir, yang harus kita perhatikan adalah meskipun kita sangat ingin menghardik atau mengutuk orang-orang yang telah membuat kita sangat marah, kita harus berusaha terlebih dahulu untuk menenangkan diri agar kata-kata hardikan seperti yang di atas tidak sampai keluar dari mulut kita.
Demikian 20 contoh kalimat menghardik seseorang dalam Bahasa Inggris dan semoga kita diberikan kesabaran agar tidak sampai menghardik atau membentak seseorang, ya.